Keutamaan Shalat Tasbih – Banyak sekali kegiatan positif yang begitu baik untuk selalu di lakukan umat manusia di bumi ini. Khususnya bagi umat muslim, mereka tidak hanya di anjurkan untuk menjalankan shalat 5 waktu dalam sehari ataupun puasa wajib 1 bulan yang datang setiap tahunnya. Namun mereka juga bisa mengerjakan berbagai macam hal positif yang bisa mendatangkan pundi-pundi pahala sebagai bekal kelak mereka di akhirat.
Dari sekian banyaknya tipe sholat sunnah yang sudah kami sampaikan di beberapa artikel seperti shalat sunnah rawatib ataupun sholat sunnah hajat, Islam masih menyimpan banyak sekali tuntutan sholat sunnah yang bisa di kerjakan setiap muslim atau muslimah. Salah satunya ialah shalat tasbih. Menurut Mazhab Syafi’i, setiap orang muslim bisa mengerjakan sholat sunnah tasbih setiap hari agar bisa mendapatkan pahala dan keutamaan mengerjakan sholat tasbih yang begitu banyak.
Namun dengan hukumnya yang sunnah dan bukan wajib, maka mereka (muslim-miuslimah) pun bisa atau di perbolehkan tidak mengerjakannya dan itu tidak berdosa. Didalam pengerjaannya, shalat sunnah tasbih biasanya di kerjakan sebanyak 4 rakaat dengan dua kali salam. Atau bisa di artikan shalat sunnah tasbih ini dikerjakan dengan dua kali karena sudah di anjurkan untuk melakukan salam setelah dua rakaat.
Keutamaan Shalat Tasbih Bagi Umat Muslim
Bahkan ketika kalian akan mengerjakan shalat tasbih, hal pertama yang harus kalian ketahui adalah membaca kalimat tasbih yang berbunyi (Subhanallah Walhamdulillah Walaa Ilaaha Ilallah Wallahu Akbar) kurang lebih sebanyak 300 kali. Yang mana pembacaan kalimat tasbuh tersebut harus di lakukan setiap rakaat dan di kerjakan sebanyak empat rakaat. Dan berikut adalah pembagian cara pembacaan kalimat tasbih didalam setiap rakaatnya.
- Setelah membaca Al-Fatihah dan surat pendek disaat berdiri sebanyak 15 kali
- Setelah ruku dan membaca doa ruku sebanyak 10 kali
- Setelah itidal dan membaca doa Itidal sebanyak 10 kali
- Setelah sujud pertama dan membaca doa sujut 10 kali
- Setelah duduk diantara dua sujud dan membaca doanya 10 kali
- Setelah sujud kedua dan membaca doanya sebanyak 10 kali
- Setelah duduk istirahat sebelum berdiri untuk melakukan rakaat kedua, atau setelah duduk tahiyat akhir sebanyak 10 kali
Shalat tasbuh sendiri seperti kami sebutkan diatas merupakan sebuah shalat sunnah. Walau begitu banyak sekali manfaat dan keutamaan shalat tasbih yang akan kita peroleh. Sebagaimana telah di sabdakan lewat hadis Shahih Riwayat Abu Daud yang mana menyatakan bahwa Nabi Muhammad SAW pernah bersabda kepada pamannya yaitu Abbas bin Abdul Muthalib yg berbunyi:
”Nabi Muhammad SAW mengajarkan kepada pamannya (Sayidina Abbas Ra) untuk mengerjakan Shalat Tasbih. Kepadanya, Nabi Muhammad SAW menyebutkan bahwa Keistimewaan Shalat Tasbih itu banyak dan salah satunya ialah Ampunan Allah SWT. Kalau saja Dosa mu sebanyak Gundukan Pasir, niscaya Allah SWT akan mengampuni dosamu (HR. Abu Daud)”
Jadi bisa disimpulkan bahwa ketika kita sebagai umat muslim sering dan senang melakukan shalat tasbuh bisa dibilagn akan mendapatkan ampunan dosa dari Allah SWT. Jadi tidak ada salahnya apabila mulai saat ini kalian sebagai umat muslim mengerjakan shalat sunnah tasbih ini. Dan seabgai penyemangat untuk melaksanaknnya berikut beberpa manfaat dan keutamaan shalat tasbih bagi kehdiupan umat yang mengerjakannya.
Merupakan Kebiasaan Orang Shaleh
Selain keutamaan shalat tasbih yang sudah kami sampaikan diatas, ternyata masih banyak sekali hikmah mengerjakan shalat tasbih bagi kehidupan kita di dunia maupun di akhirat. Yang dimana untuk kali ini lebih di tujukan bagi kita sebagai umat muslim yang masih berada di dunia yaitu menandakan kita seabgai salah satu orang yang selalu taat kepada Allah SWT. Meski pada kenyataannya tidak sedikit orang yang mengatakan bahwa melaksanakan shalat tasbih merupakan ibadah bid’ah. Akan tetapi jika kalian memahami dengan jelas, shalat tasbih justru merupakan bentuk kebiasaan orang shaleh karena sudah mengikuti apa yang telah di contohkan oleh junjungan besar kita Nabi Muhammah Shallallahu alaihi wasallam.
Dapat Menghapuskan Dosa
Manfaat mengerjakan shalat tasbih yang berikutnya ialah akan dihapuskannya dosa-dosa yang telah kita perbuat meski dosa yang kita lakukan sebanyak gundukan pasir. Hal ini sebagaimana telah kami sampiakan diatas lewat sebuah hadis Shahih Riwayat Abu Daud. Dengan begitu bukan hal yang salah apabila kita menginginkan dihapuskannya dosa yang kita perbuat dengan melakukan sholat tasbih ini. Selain itu pahalan beribadah lain pun sudah pasti akan diperoleh kalian ketika selalu mengerjakan sholat tasbih secara rutin.
Akan Mendapatkan Pahala Sunnah
Sebagai salah satu anjuran yang telah di contohkan oleh Rasulullah SAW, maka setiap orang (muslim – muslimah) yang mengerjakann shalat sunnah tasbih ini akan mendapatkan pahala yang begitu besar dan banyak dari Allah SWT. Hal tersebut karena secara tidak langsung kita yang melakukan sebuah amalan sunnah yang sudah di contohkan oleh baginda Rasulullah SAW. Sebagaimana telah di sabdalan oleh Hadis Shahih bahwa Nabi Muhammad Shallallahu alaihi wasallam pernah bersabda:
”Barang siapa yang menghidupkan satu sunnah dari sunnah-sunnahku, lalu diamalkan oleh manusia, maka ia akan memperoleh pahala seperti pahala orang-orang yang mengamalkannya, dengan tidak mengurangi pahala mereka sedikit pun (HR. Ibnu Majah)”.
Mendekatkan Diri Kepada Allah SWT
Keutamaan shalat tasbih yang selanjutnya adalah sarana untuk kita sebagai umat muslim bisa lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT. Dimana setelah seharian kita di wajibkan shalat 5 waktu, tentunya agar lebih merasa dekat dengan Allah kita diperbolehkan melakukan hal-hal positif yang membuat kita merasa lebih dekat. Salah satunya yaitu dengan melaksanakan shalat tasbih ini. Dilain sisi, diawal sudah kami sampaikan bahwa ketika menjalankan shalat tasbih kita juga harus membaca kalimat tasbih yaitu “Subhanallah Walhamdulillah Walaa Ilaaha Ilallah Wallahu Akbar” sebanyak 300 kali di empat rakaat yang kita kerjakan.
Mendapatkan Ketenangan Jiwa dan Pikiran
Banyak sekali berkah dan juga manfaat yang akan kita peroleh ketika mengerjakan shalat tasbih. Salah satunya adalah akan membuat ketenangan jiwa dan pikiran lebih stabil. Ini dikarenakan kita telah menjalankan salah satu sunnah Rasulullah SAW yang tentunya menjadi amalan yang begitu di ridhoi oleh Allah SWT, sehingga dengan besar harapan Allah akan membalasnya dengan memberikan kita pertolongan dalam semua masalah yang dihadapi di dunia ini.
Bahkan ketika kita secara rutin menjalankan shalat sunnah tasbih, insya allah tubuh kita juga akan selalu sehat karena ketika melakukan shalat tasbih banyak sekali gerakan-gerakan yang membuat seluruh bagian tubuh kita bergerak yang otomatis akan membuat otot-otot di dalam tubuh tidak kencang, dengan demikian otomatis tubuh akan terasa lebih rileks dan lebih seger.
Dan seperinya itu dulu informasi yang bisa kami sampaikan pada kesempatan kali ini terkait manfaat dan keutamaan shalat tasbih bagi kehidupan kita sebagai umat muslim. Besar harapan kami informasi yang satu ini bisa bermanfaat dan bisa menjadi informasi yang berharga tinggi bagi kalian yang mungkin tengah belajar untuk mengerjakan shalat sunnah di kehidupan harian kalian. Selain shalat sunnah tersebut, kalian bisa juga mengerjakan shalat sunnah tahajud ataupun ibadah sunnah lainnya yang bisa kalian simak di dalam artikel niatpuasa.com yang sebelum-sebelumnya.